Minggu, 18 Maret 2012

Tugas sofskil comparation

Pembahasan Comparison Degree

Comparison Degree atau Tingkat Perbandingan merupakan cara mengungkapkan kalimat untuk membandingkan sesuatu dengan yang lain. Perhatikan tabel berikut:

Setara

Komparatif

Superlatif

as * as

*er than
more *

the *est
the most *

Dalam kalimat, simbol bintang (*) diganti dengan adjektif atau adverb. Perhatikan contoh kalimat berikut:

Susan is as tall as Fitri.
= Susan setinggi Fitri.

Jakarta is hotter than Bandung.
= Jakarta lebih panas daripada Bandung.

The house is the biggest in our neighborhood.
= Rumah itu paling besar di lingkungan kami.

Untuk kata sifat yang bersuku-kata lebih dari satu, tingkat komparatifnya tidak ditambahi dengan -er than, melainkan diawali more diikuti dengan kata sifat tersebut.

Sementara tingkat superlatif untuk kata sifat bersuku-kata lebih dari satu, diawali dengan the most, diikuti dengan kata sifat itu.

Perhatikan kalimat berikut:

Lucy is the most beautiful girl in our school.
= Lucy gadis yang paling cantik di sekolahan kami.

Tiger is the most dangerous animal in the world.
= Harimau adalah binatang yang paling berbahaya di dunia.

Berikut ini adalah beberapa kata sifat yang bentuk perbandingannya menjadi perkecualian:

Setara

Komparatif

Superlatif

good
bad
far
many / much
a few / a little

better
worse
further / farther
more
less

best
worst
furthest / farthest
most
least

Sumber : www.google.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar